SUKSESKAN PEMILU KEPALA DAERAH DAN WAKIL KEPALA DAERAH SIDOARJO 2010

23 March, 2009

Panwas Tak Kuasa Cegah Pelanggaran


Senin, 23 Maret 2009 | 20:17 WIB
SIDOARJO, KOMPAS.com- Panitia Pengawas Pemilu Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur, tak kuasa mencegah pelanggaran kampanye yang melibatkan anak-anak. Pada kampanye Partai Kebangkitan Bangsa, Senin (23/3), di lapangan Desa Kramat Jegu, Kecamatan Taman, Sidoarjo, terdapat belasan anak-anak tampak mengikuti kampanye.
Pada kampanye tersebut, belasan anak-anak yang diperkirakan berusia di bawah 10 tahun, ikut sebagai peserta kampanye yang diselenggarkaan PKB. Anak-anak itu tampak memakai atribut partai, seperti bendera dan kaus berlambang PKB. Beberapa di antaranya digendong di pundak oleh ayah mereka.
Menanggapi pelanggaran tersebut, anggota Panwas Kabupaten Sidoarjo Fitroti Echa mengatakan, pihaknya kesulitan untuk mencegah pelanggaran kampanye yang melibatkan anak-anak itu. Menurutnya, Panwas menghadapi sebuah dilema bila melarang anak-anak ikut sebagai perserta kampanye.
Anak-anak itu kan ikut kampanye bersama orang tua mereka. Tidak mungkin rasanya melarang mereka terlibat sehingga harus ditinggal di rumah sendirian sementara orang tua mereka menghadiri kampanye, ucap Echa.
Ketua Panwas Kecamatan Taman Joko Teko Asih berpendapat berbeda. Meski sulit untuk mencegah keterlibatan anak-anak dalam kampanye, pihaknya tetap akan menganggap itu sebagai sebuah pelanggaran. Pihaknya tetap akan mencatat dan melaporkan ke KPU atas setiap pelanggaran yang terjadi.

No comments:

Post a Comment